Tweet |
Bakal berkiprahnya ketiga pemain muda kelahiran 1992 itu tidak lepas dari sukses proyek Sociedad Anonima Deportiva (SAD) Indonesia di Uruguay dan pembelian klub Divisi II Belgia Vise oleh PT Pelita Jaya Cronus milik Nirwan Dermawan Bakrie.
Penanggung Jawab proyek SAD Indonesia Demis Djamaoedin mengungkapkan ketiga pemain itu akan bergabung ke Vise dengan status pinjaman mulai awal musim depan 2011/2012 atau tepatnya pada Juli 2011.
"Mereka akan dipinjamankan selama satu tahun. Kita berharap mereka bisa tampil cemerlang di sana (Vise, Belgia) sehingga dalam radar bidikan para pencari bakat klub-klub terkemuka Eropa)," ungkap Demis.
Dia menekankan Vise menjadi pintu masuk bagi pemain yang bersangkutan untuk bisa tampil di kancah Eropa dan bergabung dengan klub-klub elite di Benua Biru itu. "Tapi, hasilnya sebagian besar ditentukan oleh anak (pemain) yang bersangkutan. Kita berharap mereka bisa maksimal memnafaatkan kesempatan tersebut."
Siapa saja ketiga pemian muda yang akan berkostum Vise itu? Demis memaparkan ketiga bocah itu ialah Yandi Sofyan Munawar (striker), Alfin Ismail Tuasalamoni (bek kanan), dan Yericho Christiantoko (bek kiri).
Dengan bergabungnya ketiga pemain muda tersebut, pemain seangkatan mereka (kelahiran 1992) yang masih bertahan di SAD Indonesia di Uruguay tinggal tujuh. Sebelumnya, dua pemain telah bergabung ke klub Uruguay Atletico Penarol dengan status pinjaman. Mereka ialah Mereka ialah Syamsir Alam yang perosisi sebagai striker dan M Zainal Haq yang posisi sebagai stopper.
Adapun tujuh lainnya menurut Demis tengah diminati sejumlah klub papan atas di Uruguay dan Chile yang bermain di Liga Primer, divisi tertinggi di kompetisi negara Amerika Latin itu.
source
taukahkamu 15 May, 2011
--
Source: http://www.taukahkamu.com/2011/05/inilah-pemain-muda-indonesia-yang.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
--
Source: http://www.menjelma.com/2011/05/inilah-pemain-muda-indonesia-yang.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
ARTIKEL TERKAIT:
0 komentar:
Posting Komentar